Jumat, 02 Maret 2018

Mengenal Lebih Dekat Profil Batalyon Zipur 10/Kostrad Pasuruan

// // Leave a Comment


Batalyon Zeni Tempur 10/Jaladri Palaka (disingkat Yonzipur 10/Amfibi/Para) atau Yonzipur 10/2 Kostrad adalah satuan bantuan tempur yang berkedudukan langsung di bawah Panglima Divisi Infanteri 2/Kostrad. Yonzipur 10 berdiri pada tanggal 5 Mei 1962 dan bermarkas Pasuruan, Jawa Timur. Beberapa tokoh TNI seperti Mantan KASAD Jendral Czi Budiman dan Letjen Czi Johannes Suryo Prabowo pernah menjadi komandan di satuan ini.


Yonzipur 10/2 Kostrad bertugas pokok melaksanakan konstruksi, destruksi dan Nubika pasif guna memperbesar daya gerak satuan-satuan Divisi Infanteri 2/Kostrad, memperkecil daya gerak musuh serta membantu mempertahankan kelangsungan hidup dan mempertinggi kemampuan operasi satuan Divif 2 Kostrad (Keputusan Kasad Nomor KEP/54/X/2005 tanggal 14 Oktober 2005). Satuan ini merupakan satuan Zeni Tempur dengan kualifikasi para, dan batalyon organik dari Divisi Infanteri 2/Kostrad. (id.wikipedia.org)

baca juga:   Ini Peranan Pasukan Yon Zipur 10/Kostrad Di Dalam Dan Luar Negeri

0 comments:

Posting Komentar